Pelepasan Mahasiswa Fakultas Pertanian Peserta Merdeka Belajar (AWMM) Universitas Brawijaya 2022

    Pelepasan Mahasiswa Fakultas Pertanian Peserta Merdeka Belajar (AWMM) Universitas Brawijaya 2022
    Dekan Pertanian bersama jajarannya berfoto dengan mahasiswa yang mengikuti program MBKM AWMM.

    SUMENEP - Sabtu 27 Agustus 2022 dilakukan pelepasan peserta Akademi Wirausaha Mahasiswa Merdeka (AWMM) Universitas Brawijaya 2022 oleh Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja (Unija).

    Acara tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas pertanian Isdiantoni, SP., MP, Wakil Dekan I bidang akademik ratih Yuniastri, S.Si., M.Pd, dan Ka Prodi Teknologi Hasil Pertanian Ismawati, S.TP., M.Sc. Dalam kesempatan tersebut dekan Fakultas Pertanian menyampaikan ucapan selamat kepada mahasiswa yang lolos seleksi program AWMM dan memberikan semangat serta arahan kepada mahasiswa untuk bersungguh – sungguh dalam mengikuti proses pembelajaran dan tidak menyia - nyiakan kesempatan baik yang telah didapatkan.

    Wadek I menyampaikan bahwa mahasiswa FP yang lolos dalam program AWMM berjumlah tujuh orang dengan pilihan pembelajaran daring sebanyak lima orang dan pembelajaran luring sebanyak dua orang.

    Dari ketujuh mahasiswa yang mengikuti MBKM AWMM terdiri dari angkatan 2020 sebanyak lima orang (Azizah Izdihar Amatullah, Elly Kurniasari, Dzatis Sa’adah, Checilia Raudatus Zahra, Tim’anah), angkatan 2021 satu orang atas nama Dwi Suryaning Ati dan angkatan 2019 satu orang yaitu Hayatus Sumayyah. (*)

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kasad Kunjungi 3 Agenda Kerja dan 3 Wilayah...

    Artikel Berikutnya

    Sempat Kabur, DPO Asal Kejati Aceh Ditangkap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Saka Wira Kartika Gelar Tasyakuran Peringati HUT Ke-17 Di Koramil 0811/12 Bancar
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Dukung Asta Cita Polres Tuban Beri Bantuan Pupuk untuk Petani Jagung di Tambakboyo

    Ikuti Kami