Olahraga di Kota Madiun, Pangdam V/Brawijaya Temukan Tempat Hebat dan Nyaman

    Olahraga di Kota Madiun, Pangdam V/Brawijaya Temukan Tempat Hebat dan Nyaman

    KOTA MADIUN, - Olahraga rutin yang diikuti oleh prajurit dan PNS Korem 081/DSJ, nampak tak seperti biasanya. Pasalnya, olahraga yang digelar pada Jumat (10/03/2023) pagi itu, dipimpin langsung oleh Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M. A.

    Lokasi olahraga bersama itu, ditujukan di Ngrowo Bening Edu Park. Tak hanya diikuti oleh prajurit dan PNS di lingkungan Korem saja, olahraga itu ternyata juga diikuti oleh Walikota Madiun, Maidi.

    "Saya menemukan tempat hebat dan Nyaman di Madiun, yaitu Ngrowo Bening. Saya terkesan pada kecerdasan pak Walikota yang mampu menyisahkan ruang terbuka hijau, ” kata Pangdam.

    Tak hanya itu saja, Jenderal bintang dua kelahiran Kabupaten Bangkalan, Pulau Madura, Jawa Timur itu menyebut terdapat berbagai tanaman di Ngrowo Bening yang masih terjaga keasriannya.

    "Ngrowo Bening Edu Park ini juga dijadikan lokasi Pramuka. Pusat taman ini juga berada di tengah Kota, ” jelasnya.

    Tak hanya itu saja, Pangdam juga mengimbau masyarakat untuk ikut berpartisipasi, sekaligus peduli terhadap kebersihan dan keasrian lingkungan, terlebih di Ngrowo Bening Edu Park tersebut.

    Bahkan, Pangdam menegaskan jika dirinya berinisiatif untuk berkunjung kembali di taman yang digagas oleh Walikota Madiun tersebut.

    "Mari masyarakat Madiun, syukuri dan pelihara taman ini. Saya senang dan bangga, karena masih ada tempat hijau di perkotaan, ” ungkap Mayjen Farid Makruf. (*) 

    madiun
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    UINSA Dipercaya untuk Laksanakan Program...

    Artikel Berikutnya

    Pangdam V/Brawijaya Tinjau Langsung Program...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Saka Wira Kartika Gelar Tasyakuran Peringati HUT Ke-17 Di Koramil 0811/12 Bancar
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Dukung Asta Cita Polres Tuban Beri Bantuan Pupuk untuk Petani Jagung di Tambakboyo

    Ikuti Kami