Kapolres Lumajang Terima Bantuan 14 Excavator dan Alat Berat dari Kapolda untuk Proses Evakuasi

    Kapolres Lumajang Terima Bantuan 14 Excavator dan Alat Berat dari Kapolda untuk Proses Evakuasi

    LUMAJANG, - Hari ini pihak Polda Jatim telah mengerahkan puluhan alat berat berupa excavator untuk dikirim ke lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru.

    Alat berat yang diserahkan langsung oleh Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Farman tersebut sedianya akan langsung beroperasi.

    Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Farman mengatakan, nantinya alat berat ini akan beroperasi di desa yang memerlukan alat berat, untuk membantu dalam melakukan pencarian dan evakuasi korban. 

    "Alat berat ini nantinya dioperasikan oleh Polres Lumajang yang berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana erupsi Gunung Semeru, " ujar Kombes Pol Farman, Rabu (8/12/21) 

    "Selain itu, kita juga menyiagakan 8 unit dump truk, 1 unit truk tangki berisi BBM solar, dan 2 unit truk pengangkut excavator, " pungkasnya. 

    Kombes Pol Farman  menambahkan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan petugas yang berada di lokasi bencana untuk membantu dalam percepatan penanganan bencana erupsi Semeru ini.

    Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno menjelaskan, puluhan alat berat itu nantinya akan dioperasionalkan di 2 Desa, diantaranya Desa Curah Kobokan dan Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

    “4 Excavator kami siagakan di Desa Supit urang Kecamatan Pronojiwo, untuk sisanya 10 excavator, disiagakan di Desa Jarit, Kecamatan Pasirian. Itu untuk membantu pencarian korban erupsi, ” ujar Kapolres. Rabu, 08 Desember 2021 siang.

    Selain excavator, Kapolres menyebut jika 8 unit dump truk, 1 unit truk tangki berisi BBM solar, dan 2 unit truk pengangkut excavator dari pihak Polda Jatim tersebut akan digunakan sebagai pendukung beroperasinya alat berat Excavator.

    “Baik Excavator maupun truk bantuan dari Polda Jatim ini, akan kami gunakan secara maksimal, ” ungkapnya.

    Kapolres berharap, dengan dirimkannya alat berat itu, bisa mempercepat proses pencarian dan evakuasi korban erupsi. “Mudah-mudahan secepatnya bisa ditemukan, ” pinta AKBP Eka Yekti.(Oborlmj/Jon)

    LUMAJANG
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Bantuan Ditresnarkoba Polda Jatim bersama...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Perhutani Probolinggo Gelar Tasyakuran Atas Capaian Target Getah Pinus di Sukapura
    KPU Kota Kediri Gelar Debat Publik Terakhir di Pilwali Kota Kediri 2024
    Danrem 082/CPYJ Gelar Acara Tradisi Lepas Sambut Rangkaian Sertijab

    Ikuti Kami